Bupati LABUSEL terima tamu Pimpinan Pondok Pesantren Sekabupaten

Labuhan batu Selatan475 kali dibaca

Labusel,lintas10.com- Bupati H. Edimin sangat senang dan berterimakasih mendapat kunjungan silahtuhrahmi dari pimpinan-pimpinan pondok pesantren se Kabupaten Labuhanbatu Selatan di rumah dinas Jalinsum Desa Sosopan Jumat (05/11/2021).

Lebih kurang dua jam berbincang-bincang dengan pengurus ponpes dirumah dinas, setelah mendapatkan singkronisasi pembicaraan untuk memajukan dan memakmurkan pompes kedepan dengan kedua pimpinan pompes dan pimpinan Daerah.

Bupati mohon diri dan gerak langsung ke Desa Tanjung Mulia Kecamatan Kampung Rakyat berbaur lagi pada masyarakatnya dan sekaligus mengikuti dan mendengar peringatan Maulid Nabi besar Muhammad SAW.

Bupati sangat bangga pada putra asli Labusel Ust Zagar Tua Ritonga kelahiran Kecamatan Silangkitang yang telah melanglang buana luar dan dalam negri, saya pastikan kalau untuk Indonesia beliau sudah tidak diragukan lagi berdakwahnya.

Dikatakanya, ia sangat terkesan dan salut sewaktu ust Zagar berceramah dilayar kaca, sewaktu awal ikut lomba pidacil dulu, tak disangka alhamdulilah saya sekarang berada disamping ust Zagar.

Terlihat keakraban Bupati bersama masyarakat serta alim ulama dan Ustaz Zagar Tua Ritonga yang sengaja diundang untuk memberikan siraman rohani pada masyarakatnya.

Ustaz Zagar Tua Ritonga mengatakan pada media saat dikompirmasi ia sangat berterima kasih dan beri hormat kepada bapak Bupati yang menyempatkan hadir dalam ceramah  memperingati kelahiran Nabi.

“Beliau sangat dekat dengan masyarakat dan insyah Allah H. Edimin serta masyarakat Desa Tanjung Mulia diberi kesehatan dan panjang umur ditahun depan kita bisa berjumpa kembali dalam keadaan sehat seperti saat ini,” ujarnya. (Candra Siregar)

Baca Juga:  Bupati Labusel Turun cek Pembangunan Desa Lohsari II Kampung Parlabian

Komentar