Antisipasi Banjir, Kapolres Cek Debit Air DAS Seruyan

Kuala Pembuang, lintas10.com- Dalam tiga hari terahir, Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, bersama jajaran melakukan edukasi peningkatan protokol kesehatan, berbagi bantuan sosial sembako, kemudian melakukan koordinasi dengan Pemkab dan instansi terkait mengenai antisipasi kebakaran hutan dan lahan.

Selain itu, Kapolres juga melakukan pemantauan dan mengecek debit air sungai Kahayan, guna dapat melakukan kesiap siagaan dalam menghadapi potensi fenomea alam seperti banjir, longsor dan lainya, ditengah situasi cuaca yang terus hujan.

“Kami terus melakukan patroli situasi kamtibmas, kemudian berbagi bantuan sosial kepada masyarakat hingga melakukan edukasi prokes dan meminimalisir potensi karhutla. Termasuk juga mengecek dan memantau debit air di Sungai Seruyan. Upaya ini untuk melakukan kewaspadaan kepada masyarakat dan kesiapan personil, menghadapi cuaca ekstrim seperti hujan yang berpotensi mengakibatkan banjir,” kata Bayu, Senin (18/1/2021).

Dirinya bersama anggota melakukan berbagai upaya pengecekan terhadap potensi meluapnya sungai atau menghadapi banjir, sehingga berbagai upaya dapat dilakukan sejak dini dengan berbagai kesiap siagaan.

“Kita tidak bisa memprediksi cuaca, apalagi saat ini musim hujan jadi waspada terhadap banjir. Termasuk saat cuaca kemarau, agar dapat mengantisipasi karhutla sejak dini,” tegas Bayu.(AD).

Baca Juga:  Takbiran di malam Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1439 H

Komentar