Wabup Husni meminta agar pelatihan ini bisa dilaksanakan dan di aplikasikan langsung di kampung

Siak16 kali dibaca

Siak, lintas10.com– Wakil Bupati Siak Husni Merza, membuka secara langsung Pelatihan Siskeudes (Sistem Keuangan Desa) dan Sosialisasi Rencana Aksi Perubahan Pencairan Keuangan Kampung melalui Aplikasi Smart Kampung BKAK Kecamatan Bungaraya.

Acara yang diikuti oleh Kaur Keuangan dan Kaur Perencanaan, Penghulu dan Ketua Bapekam seluruh Kampung se-Kecamatan Bungaraya, dilaksanakan di Aula Hotel Evo, Kota Pekanbaru, Senin malam (22/7/2024).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Siak Husni Merza mengatakan bahwa Kaur Perencanaan dan Kaur Keuangan ini merupakan tulang punggung bagi Kampung. Karena seluruh kegiatan dan Program yang akan dilaksanakan di Kampung, terlebih dahulu direncanakan.

“Jika kita gagal dalam berencana, maka kita akan gagal melaksanakannya. Karena kegiatan dan program itu diawali dengan perencanaan baik dan matang, serta melalui koordinasi dengan Penghulu dan Bapekam”, jelas Husni.

Selain, Husni juga berharap dengan adanya pelatihan seperti ini, bisa terus meningkatkan Kapasitas dan Pengetahuan Aparatur Pemerintah Kampung kedepannya.

“Dengan adanya Aparatur Pemerintah Kampung yang kompeten, berwawasan dan mempunyai skil dalam bidang pekerjaannya, diharapkan mampu untuk membuat Kampung tersebut semakin maju dan berkembang kedepannya”, harap Wabup Siak itu.

Wabup Husni meminta agar pelatihan-pelatihan yang dilaksanakan ini tidak hanya untuk menambah ilmu dan wawasan, akan tetapi bisa dilaksanakan dan diaplikasikan langsung di Kampungnya.

“Saya harap pengorbanan peserta seperti keluarga dan waktu untuk mengikuti pelatihan ini tidak sia-sia, akan tetapi bisa dilaksanakan langsung dilapangan nantinya. Oleh karena itu, saya harap para peserta bisa mengikuti pelatihan ini dengan serius dan seraplah semua ilmu yang disampaikan oleh para narasumber”, pinta Wabup Husni. (Infotorial)

Baca Juga:  Camat Sungai Mandau Gelar Apel Siaga Karhutla

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.