Humas PN Rokan Hilir Gelar Coffe Morning dengan Wartawan

Rohil353 kali dibaca

Rokan Hilir, lintas10.com-Setelah mengalami  tenggang waktu  lama tidak melakukan  Coffee morning  diakibatkan  Pendemi covid-19 , Juru bicara (Jubir) Pengadilan Negeri  (PN) Rokan Hilir  bersama awak media  yang  tergabung  liputan  Ujung Tanjung sekitarnya  melakukan ngopi bersama di Cafe Putra Nugraha ujung Tanjung  Rabu (3/2/2021).

Coffee morning ini juga menerapkan protokol kesehatan  yang merupakan ketentuan  pemerintah saat ini. Coffee morning ini bertujuan meningkatkan pola kemitraan  sekaligus untuk memper erat  hubungan silaturrahmi antara jubir Pengadilan Negeri Rokan Hilir Erik Erlangga SH  yang baru bertugas di Rokan Hilir menggantikan  Sandra SH  yang pindah tugas ke  Pengadilan Negeri Cikarang  jawa barat. 

Pada Coffee morning ini  Jubir PN Rohil lama Sandra SH  mengatakan,   dengan adanya  waktu lama baru melakukan Coffee morning dikarenakan  adanya pembatasan  pertemuan diakibatkan  Pendemi covid 19 yang wajib dilakukan dengan larangan berkumpul.

“Untuk itu kami dari PN Rohil mohon maaf Kemudian dikarenakan saya dipindah tugaskan, maka untuk mengisi posisi juru bicara Pengadilan Negeri Rokan Hilir  sahabat saya  Erik Erlangga SH  sejak mulai hari ini beliau sudah sebagai Jubir PN.Rohil,” Sebut Sandra SH dihadapan para awak media.

Meskipun begitu lanjut Sandra, selama ini tetap komunikasi dengan wartawan tetap berjalan baik meskipun via pesan WA. Sandra berharap, meskipun sudah pindah tugas dalam minggu ini, Sandra  SH  meminta komunikasi dengan awak media di Rohil juga tetap terjalin dengan baik walaupun bersifat telepon   seluler maupun WA.

Sandra berharap, segala sesuatu terkait dengan kegiatan di Pengadilan Rokan Hilir (Rohil) untuk berkoordinasi dengan  Jubir  lebih dahulu. “Kami juga tidak fungkiiri dimana media  merupakan satu mitra yang tidak terpisahkan selaku sosial control  dan merupakan mitra publikasi  untuk menyampaikan informasi benar kepada masyarakat,” Sebut Sandra SH.

Baca Juga:  Suyatno : TNI Dapat Antisipasi Ancaman Keamanan Negara

Sementara itu, Erik Erlangga SH  juga berharap agar rekan media di Rohil dapat menerimanya sebagai  pengganti humas PN Rohil dan dapat berkomunikasi dengan baik sebagaimana hubungan yang terjalin selama ini.

“Saya Sudah tujuh bulan  bertugas sebagai hakim di PN Rohil, memang belum lebih dekat dengan awak media, kedepannya saya harap kita ini akan lebih dekat lagi. Dan besar harapan saya jika ada kendala dalam kerjasama dapat menyampaikan Secara langsung,” harapnya  secara ringkas.

Mewakili kata sambutan  sambung rasa dari awak media  Jonatan Surbakti .S.sos   menyebutkan, selama ini hubungan  awak media  terkhusus wilayah ujung Tanjung  cukup kental  pola kemitraannya. Mudah mudahan  Jubir Pengadilan Negeri Rohil yang baru dapat meneruskan komunikasi bagus  yang selama ini terjalin harmonis.

“Kami dari awak media terkhusus yang bertugas di liputan Ujung Tanjung sekitarnya  mengharapkan  keterbukaan informasi publik tersebut  untuk lebih terbuka . Kami menyadari  ada hal hal  tertentu  yang  tak mungkin  mendetail di publikasikan, namun  sifat nya  jangan tertutup dan pembatasan tugas kami sebagai jurnalistik,” Sebut  jonatan.(Aminuddin)











Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses