Jemaat Gereja Khatolik Stasi Bonan Dolok Sianjur Mula-mula menerima bantuan sosial dari Kapolres Samosir

lintas Daerah304 kali dibaca

Bagi pelajar yang ingin mendaftar menjadi anggota Polisi, Kapolres Samosir siap mendukung dan menyediakan program studi terhadap masyarakat yang ingin menjadi anggota Polri.

Sementara itu, Ketua Dewan Stasi Bonan Dolok Gokpul Simarmata menyampaikan terimakasih kepada Kapolres Samosir beserta jajaran yang sudah hadir di Desa Bonan Dolok.

“Suatu kebanggaan tersendiri bagi kami masyarakat Desa Bonan Dolok karena baru pertama kali didatangi oleh Bapak Kapolres Samosir dan Ibu beserta Jajaran dan mengikuti ibadah di Khatolik Stasi Bonan Dolok. Semoga Bapak Kapolres Samosir beserta Ibu dan jajaran selalu diberi kesehatan dalam mengayomi masyarakat,”Ujar Simarmata.

Begitu juga dengan Ketua Panitia kegiatan Stosa Human Resque SMA Santo Thomas I Medan Exaudya Tampubolon, juga menyampaikan terimakasih kepada Kapolres Samosir, Kepala Desa Bonan Dolok dan seluruh jemaat Gereja Katholik yang hadir saat ini yang sudah mendukung kegiatan sekolah yang kami laksanakan di Desa Bonan Dolok.

“Terimakasih Bapak Kapolres san Kepala Desa. Stosa Human Resque ( SHR ) 4 SMA Santo Thomas I Medan sudah menjadi kegiatan rutin yang kami laksanakan namun kegiatan ini sangat berbeda dari yang sebelumnya – sebelumnya kami laksanakan.

Kegiatan yang rutin kami laksanakan seperti biasanya yaitu mengunjungi Panti Asuhan namun untuk giat tahun ini pertama sekali kami laksanakan di Desa terpencil bertemu dan membantu masyarakat sekitar,”ujarnya. (Rps)

Baca Juga:  Erlin Hardi Kunjungi RS Dr.H.Soemarno Sosroatmodjo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.